Mediacirebon.id – Partai Golkar dan PKB Kota Cirebon resmi berkoalisi dalam Pilkada 2024 nanti. Keputusan ini disampaikan Ketua DPD Partai Golkar Kota Cirebon, Andrie Sulistio saat berkunjung ke kantor DPC PKB Kota Cirebon, Kamis (4/7/2024)
“Sudah tidak lagi penjajakan karena waktunya sudah hampir habis. Jadi langsung saya ajak berkoalisi dan PKB siap gabung,” kata Andrie.
Partai Golkar Kota Cirebon dan PKB, kata Andrie, masih terbuka untuk partai lain yang belum berkoalisi. Sejauh ini partai yang sudah diajak gabung koalisi yakni PDI Perjuangan dan Partai Demokrat.
“Deklarasi akan kami lakukan sesegera mungkin, setelah kami melakukan komunikasi dengan partai-partai yang belum berkoalisi,” ujarnya.
Untuk pembahasan nama bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Cirebon setelah koalisi terbentuk. Sejauh ini DPD Partai Golkar Jabar menugaskan Effendi Edo dan Heri Hermawan.
Sementara itu, Ketua DPC PKB Kota Cirebon, Saefurrohman menyampaikan pertemuan dengan Golkar ini mengarah kepada koalisi dan membangun perahu untuk membangun Kota Cirebon.
“Pertemuan ini kami bersepakat tidak membicarakan siapa calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota. (Why)