Mediacirebon.id – Unit Layanan Pengadaan (ULP) rampung melelang 35 paket proyek perbaikan jalan di Kabupaten Cirebon. Ini artinya, 35 titik ruas jalan akan segera diperbaiki.
Kabid Bina Marga pada DPUTR Kabupaten Cirebon Iwan Santoso mengatakan, total anggaran yang dikucurkan pada tahap pertama mencapai Rp22,4 miliar.
Dengan rinciannya, Rp15,7 miliar untuk peningkatan 20 ruas jalan rusak berat, Rp6,2 miliar untuk 13 titik pemeliharaan jalan, Rp500 juta untuk dua proyek pembangunan dan rehabilitasi drainase.
Perbaikan jalan tahap pertama mempioritaskan pada jalan-jalan yang berdampak langsung terhadap mobilitas masyarakat dan akses ekonomi.
” Saat ini tinggal pelaksanaan di lapangan. Kami minta masyarakat harap bersabar,” katanya, Kamis (15/5/2025)
Pelaksanaan proyek ini, merupakan bentuk konkret komitmen di masa kepemimpinan Bupati Cirebon Imron dan Agus Budiman untuk menjadikan pembangunan jalan sebagai prioritas utama dalam rangka mendukung konektivitas dan kesejahteraan warga.
“Kami akan terus kawal agar proyek sesuai spesifikasi, tepat waktu, dan memberikan manfaat nyata,” tegasnya. (Why)
