KEJAKSAN – Kelurahan Harjamukti, Kota Cirebon, vaksinasi Covid-19 di Kota Cirebon mulai menyasar pada kalangan remaja dari usia 12 – 17 tahun. Penaftaran vaksin dibuka melalui online atau datang langsung ke tempat vaksinasi yang disediakan Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Cirebon, Agus Mulyadi mengatakan, pendataan vaksinasi bagi kalangan remaja dibantu Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Cirebon. Mereka yang ingin divaksin mendaftar secara online atau datang langsung ke puskesmas atau kelurahan.
“Silakan bagi kalangan remaja bisa sudah bisa mendaftar vaksinasi gratis,” ungkapnya kepada wartawan, Rabu (7/7/2021).
Target vaksinasi untuk pelayanan publik, lanjut Sekda, sudah mencapai 135 persen. Namun dari target 237 ribu vaksinasi, Kota Cirebon baru mencapai 28 persen.TNI dan Polri akan membantu capaian target vaksinasi di Kota Cirebon.
Untuk ketersediaan vaksin jenis Sinovac sendiri di Kota Cirebon cukup banyak yakni 5.500 dari Polri, 12 ribu dari TNI, 18 ribu milik Pemkot Cirebon dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Barat. Dosis vaksin tersebut diharapkan habis pada bulan ini.
Salah seorang warga Harjamukti yang menjalani vaksinasi di RW 1 Kanggraksan Utara, Ahmad Sutanto (22) mengungkapkan, informasi vaksinasi berasal dari RT setempat. Meski baru pertama namun bersyukur bisa sudah divaksin. hari
“saya bersyukur sudah divaksin, vaksin ini untuk imun tubuh kita, jangan ragu untuk vaksin,” ungkapnya saat ditemui di lokasi vaksinasi. [MC-03]