Mediacirebon.id – Kawanan pencuri yang mengaku sebagai petugas Dinas Kesehatan beraksi di rumah Murni warga Desa Pelayangan Kecamatan Gebang, Kabupaten Cirebon.
Emas seberat 37 gram dan uang tunai Rp 25 juta berhasil digasak . Aksi kedatangan kawanan pencuri ini terekam CCTV milik warga sekitar.
Dikatakan Murni, pelaku berjumlah tiga orang terdiri dari dua perempuan dan satu laki-laki. Modus yang digunakan pelaku dengan menawarkan terapi kesehatan.
“Saya tidak curiga karena mengaku dari Dinas Kesehatan dan saya mau dengan tawarannya,” kata Murni kepada wartawan, Rabu (9/10/2024)
Agar proses terapi berjalan lancar, salah satu pelaku meminta Murni melepas perhiasan yang tengah dipakainya. Ia pun mengikuti perintah para pelaku.
“Gelang dan cincin yang saya pakai saya lepas semuanya,” ungkapnya.
Tengah diterapi, salah satu pelaku meminta kepada Murni untuk tidak menggerakkan seluruh badannya selama 15 menit. Pelaku beralasan agar terapi yang tengah dilakukan bekerja maksimal.
“Setelah 10 menit saya curiga, kemudian memanggil suami ternyata para pelaku sudah kabur,” jelas Murni.
Terpisah Sekretaris Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon Edi Susanto menghimbau kepada masayarakat agar tidak mudah percaya jika ada kegiatan penyuluhan yang mengatas namakan Dinas Kesehatan.
Jika masyarakat melihat atau mengetahui penipuan atas nama Dinas Kesehatan bisa melapor ke hotline 081243447337.
“Jika kami turun ke masyarakat, kami akan meminta bidan desa, kader dan perangkat desa untuk mendampinginya,” tegasnya. (aap)