Mediacirebon.id – Sesuai dengan Susunan Organisasi Tata Kerja (SOTK) baru yang diterapkan di lingkungan Pemkot Cirebon, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) berubah menjadi Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR).
Perubahan tersebut berdampak pada bertambahnya beberapa posisi di struktural DPUTR, dimana kini Bidang Bina Marga memiliki satu seksi tambahan, yakni seksi Drainase.
Jumat (17/09) lalu, pejabat yang ditempatkan di seksi tersebut melaksanakan Sertijab, dimana Kamir SE, yang dulu menduduki jabatan Kasubbag Program dan Keuangan kini menduduki posisi Kasi Drainase, sedangkan posisi lama nya digantikan oleh Sumadi SE MM.
Pada kesempatan tersebut, Kepala DPUTR Kota Cirebon, Syaroni ATD MT memberikan arahan, ia menginteruksikan seluruh jabatan struktural, dengan SOTK yang baru, agar bisa melaksanakan tugas secara maksimal, sesuai dengan tupoksi DPUTR yang baru
“Laksanakan tugas sebaik-baiknya secara efektif, tidak ada lagi tumpang tindih fungsi, baik dengan internal maupun instansi lain. Diharapkan agar DPUTR bisa menjadi organisasi yang mampu beradaptasi dan lincah dalam menghadapi tantangan dan hambatan, tingkatkan koordinasi dan komunikasi antar pejabat struktural di lingkungan DPUTR,” ungkap Syaroni.
Syaroni juga menyampaikan ucapan selamat dan terimakasih kepada semua pegawai yang sudah melaksanakan tugas dengan baik, kepada para pegawai yang dikukuhkan pada jabatan dengan nomenklatur yang baru, serta pejabat yang melakukan pergeseran di jabatan internal DPUTR.
Masih dalam arahannya, Syaroni juga meminta pegawainya untuk meningkatkan komunikasi dengan eksternal. “Kita harus menjunjung tinggi nilai-nilai etika birokrasi dan integritas dalam melaksanakan tugas, karena bertugas di DPUTR ini rawan terjadi penyalahgunaan jabatan dan kewenangan, pengawasan secara berjenjang pun harus dimaksimalkan. Saya memohon maaf jika dalam melaksanakan tugas selama hampir dua tahun ini, masih banyak yang perlu dievaluasi,” kata Syaroni. [Adv/Why]