Mediacirebon.id – Sebanyak 37 orang mengikuti tes berbasis komputer atau Computer Assisted Test (CAT) di kampus STMIK IKMI Cirebon, Selasa (14/5/2024).
Mereka yang mengikuti tes CAT merupakan calon anggota pengawas kecamatan yang dinyatakan lolos administrasi.
Ketua Bawaslu Kota Cirebon, Devi Siti Sihatul Afiah mengatakan, tes CAT terbagi menjadi dua sesi yakni penjawab pilihan ganda dan mengisi esay. Peserta wajib mengikuti seluruh tahapan tersebut hingga tuntas.
“Ada 100 soal pilihan ganda dan 10 soal esay yang wajib diisi seluruh peserta,” kata Devi kepada wartawan.
Nantinya, akan diambil 12 orang yang lolos berdasarkan rangking. Dari jumlah tersebut nantinya akan diambil 6 orang untuk mengisi kekosongan anggota pengawas kecamatan.
“Hasil CAT langsung ke provinsi, nanti turun ke Bawaslu kota dan Kabupaten se-Jawa Barat,” ujarnya
Setelah mengikuti tes CAT, peserta yang lolos tahap selanjutnya akan mengikuti pada tanggal 18-20 Mei 2024. Sementara untuk pelantikan pada tanggal 24-25 Mei 2024.
“Bulan Mei ini proses rekrutmen pengawas kecamatan selesai,” tuturnya.
Seperti diketahui, terdapat 6 posisi yang akan diisi melalui mekanisme seleksi secara terbuka. Dengan Rincian 2 posisi panwascam Harjamukti, 1 panwascam Kesambi, 2 panwascam Pekalipan dan 1 panwascam Lemahwungkuk ada 1 posisi.