Mediacirebon.id – Sebanyak 32 tim meramaikan turnamen futsal Wali Kota Cirebon Cup I tahun 2022. Tim futsal tingkat SMA/SMK sederajat ini mengikuti turnamen dari tanggal 12-14 Agustus yang berlangsung di Spot Hall Bima, Kota Cirebon.
Ketua panitia turnamen futsal Wali Kota Cirebon Cup I, Subagja mengatakan, tim futsal berasal dari Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon, Indramayu dan Majalengka.
“Even ini digagas langsung Walikota Cirebon untuk menumbuhkan generasi muda bermental sportif dan tangguh,” kata Subagja.
Turnamen futsal, kata dia, merupakan yang pertama. Subagja mengaku kaget dengan antusias peserta. Rencananya turnamen futsal akan diadakan rutin setiap tahun.
“Luar bisa banyak pendaftarnya dan banyak penonton yang ingin menyaksikan turnamen futsal Wali Kota Cirebon Cup,” ujarnya.
Turnamen futsal bertujuan menghindari generasi muda terjerumus pergaulan bebas, narkoba dan tawuran antar pelajar.
“Kami ajak mereka ke pergaulan yang positif sekaligus berprestasi. Karena masa depan bangsa ini ada pada generasi muda,” ungkap dia.
Selain itu, turnamen futsal bertujuan mencari bibit atlet yang nantinya bisa mengharumkan nama Kota Cirebon baik di tingkat Jawa Barat bahkan nasional.
Total hadiah yang diperebutkan pada turnamen futsal Walikota Cup 2022, Walikota Cirebon menyiapkan sebesar Rp. 26 juta. (Why)
