Mediacirebon.id – Rumah sehat di Kelurahan Sunyaragi dicanangkan, Ketua DPC PPP Kota Cirebon, dr Dody Ariyanto, dikunjungi Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono, Jumat (22/12/2023).
Bahkan, Mardiono kagum dengan keberadaan rumah sehat ini. Sebab, manfaatnya sangat dirasakan oleh masyarakat.
“Berobat gratis ke rumah sehat, ini yang kami inginkan. Memberikan solusi kepada masyarakat,” kata Mardiono.
Hal seperti ini, patut ditiru oleh para Calon Legislatif (Caleg) PPP di tingkat daerah. Sehingga hadirnya kader PPP mampu memecahkan solusi masyarakat.
“Kontrak politik tidak harus dengan janji. Namun dengan bukti,” ujarnya.
Selain di bidang kesehatan, Mardiono menyarankan kepada caleg untuk kontrak politik di bidang pendidikan. Dengan memberikan fasilitas pendidikan yang langsung dirasakan manfaatnya oleh sekolah dan murid.
“Banyak persoalan pendidikan yang tidak bisa dikerjakan oleh pemerintah. Maka peluang ini harus dimanfaatkan dengan baik,” tutur Mardiono.
Watimpres juga berharap, caleg peka dalam persoalan infrastruktur. Pasalnya, akan berpengaruh terhadap sektor ekonomi. “Kader harus terlibat membantu masyarakat dalam perbaikan infrastruktur,” katanya. (Why)