Mediacirebon.id – Presiden RI ke-7 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mampir ke Cirebon hanya untuk menyantap Sega Jamblang, Kamis (24/1/2023).
Kuliner ini, merupakan salah satu makanan favorit SBY di Cirebon sehingga, dalam perjalanan dari Cikeas Bogor menuju Pacitan, Jawa Tengah ia beserta rombongan menyempatkan diri untuk makan sega Jamblang.
“Yang jelas rombongan saya beserta mantan menteri dan wakil menteri, hari ini kembali datang menikmati makanan khas Cirebon,” kata usai makan Nasi Jamblang Bu Nur.
Ia mengaku, menyantap sega Jamblang di Cirebon menjadi salah satu memori yang indah bersama Almarhumah Ani Yudhoyono.
“Tidak hanya makan bersama, saya juga mengenang bersama Ibu Ani ketika makan sega Jamblang,” ujarnya.
Sementara, Ketua DPP Partai Demokrat Herman Khaeron mengatakan, kehadiran SBY bersama rombongan hanya untuk menikmati kuliner khas Cirebon.
“Yang jelas kehadiran Pak SBY disini untuk menikmati kuliner khas Cirebon, karena beliau sering ke Cirebon dan menikmati sega Jamblang. Sambil makan sega Jamblang ditemani dengan musik ciptaan beliau,” katanya. (Frs)