Mediacirebon.id – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Cirebon memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia. Puncak acara berlangsung di kantornya, Jalan Ampera II, Kelurahan Pekiringan, Kecamatan Kesambi, Senin (5/6/2023).
Dalam kegiatan tersebut, DLH Kota Cirebon menyerahhkan hadiah lomba jingle, lomba vlog dan pemenang lomba cerdas cermat Adiwiyata tingkat Provinsi Jawa Barat.
Pemenang lomba jingle Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (GPBLHS), diraih oleh SMP Negeri 7 Cirebon dan pemenang lomba vlog Gerakan Cirebon Minim Sampah (Gerimis) diraih oleh Bank Sampah Amanah, RW 06 Simaja Utara Drajat.
Sedangkan SMPK 1 BPK Penabur Kota Cirebon sebagai pemenang lomba Cerdas Cermat Adiwiyata dalam rangka hari lingkungan hidup sedunia tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2023.
Kepala DLH Kota Cirebon, dr Yuni Darti mengatakan, pihaknya mengadakan berbagai kegiatan dalam memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia. Kegiatan diantaranya, kerja bakti massal di sejumlah titik, Pembuatan lubang biopori bagi pelaku usaha dan sekolah.
“Kegiatan tersebut merupakan bentuk aksi kecil kita dalam melakukan kampanye menjaga lingkungan. Sehingga tercapai kondisi lingkungan tempat tinggal yang lebih baik,” tutur Yuni.
Yuni mengajak seluruh stakeholder untuk terus melakukan berbagai langkah konkret sebagai upaya dalam mendorong kehidupan yang berkelanjutan secara kondusif agar lingkungan sehat.
Pihaknya juga mengajak kepada masyarakat menjalankan 3R (Re-use, Reduce dan Re-cycle). Program ini cukup efektif mengurangi sampah di masyarakat dan dapat meningkatkan ekonomi.
“Menggunakan kembali sampah sesuai dengan fungsinya, mengurangi produksi sampah yang dapat mencemari lingkungan, dan memproses kembali menjadi barang bernilai guna, tutur Yuni.
Sementara itu, Wali Kota Cirebon, Drs. H. Nashrudin Azis, S.H., mengatakan, Hari Lingkungan Hidup Sedunia sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran dalam penyelamatan lingkungan. Selain itu, menjadi bahan refleksi DLH atas kinerja menjaga kebersihan Kota Cirebon.
“Hari Lingkungan Hidup Sedunia sebagai wujud tekad kami menghadapi tantangan lingkungan hidup di dunia,” kata Azis.
Azis berharap, Hari Lingkungan Hidup Sedunia sebagai solusi pengurangan sampah di Kota Cirebon, dengan mengurangi sampah plastik diawali dari lingkungan sekitar. Terlebih, sampah plastik sulit di urai oleh mikroorganisme.
“Kami berharap masyarakat Kota Cirebon dapat mengambil peran dalam meminimalisasi sampah dimulai rumah dan lingkungan sekitar,” ujar Azis. (Why)