Mediacirebon.id – Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat, Fazar Supriadi Sentosa, SH menghadiri Silaturahmi Halalbihalal Idulfitri 1445 H Tingkat Provinsi Jabar di Gedung Sate, Bandung, Kamis (18/4/2024). Kegiatan yang dihadiri oleh dari sejumlah unsur, mulai dari Forkopimda Provinsi Jawa Barat, Ketua dan Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Sesepuh Jawa Barat, Pimpinan Instansi Vertikal, BUMD Jawa Barat dan para Kepala Perangkat Daerah Provinsi Jawa Barat.
Dalam sambutannya, Penjabat Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin menyampaikan bahwa halalbihalal ini merupakan tradisi yang telah membudaya dalam praktek kehidupan masyarakat. Dan sebagai warga Jawa Barat, harus memiliki tanggung jawab dalam menjaga kearifan lokal ini. Pj. Gubernur Jabarberharap bahwa momen ini dapat menjadi ajang untuk Mempererat tali silaturahmi diantara seluruh pemangku kepentingan di Jawa Barat.
“Hal ini merupakan perwujudan betapa pentingnya kita untuk saling mendukung dan membantu satu sama lain sehingga mampu menghadapi segala tantangan dan rintangan yang akan memperkuat kita semakin kokoh” Kata Bey.
Dalam kesempatan ini juga Kaper BKKBN Jabar berkesempatan bersilaturahmi dengan Pj. Gubernur Jawa Barat serta unsur Forkompimda Jabar dan juga para Kepala Perangkat Daerah Provinsi Jawa Barat guna memastikan percepatan penurunan stunting di Jawa Barat tetap berjalan dengan baik.