Mediacirebon.id – Cirebon bukan hanya wisata religi dan budaya, namun terdapat obyek wisata alam yang estetik.
Salah satunya obyek wisata alam Talaga Langit di Desa Sinarancang, Kecamatan Mundu, Kabupaten Cirebon,
Menurut Owner Talaga Langit Ujang Busthomi, obyek wisata ini menyediakan berbagai fasilitas. Seperti kolam renang dengan pemandangan Setu Patok dan spot foto yang instagramable.
“Bisa berenang sembari memanjakan mata,” katanya kepada wartawan, Senin (23/12/2024).
Bukan hanya itu, Talaga Langit juga menghadirkan banyak spot foto estetik, seperti taman bunga, jembatan kaca, hingga latar belakang laut yang memukau.
“Kami menyiapkan banyak tempat swafoto karena sebagian besar pengunjung senang mengabadikan momen liburannya,” tambah Ujang.
Bagi yang ingin uji adrenaline, Talaga Langit memiliki wahana unik yakni museum santet. Pengunjung melihat ribuan boneka seram, pocong yang tergantung di pohon.
“Meski terkesan menyeramkan, semua fasilitas aman dan ramah untuk semua pengunjung,” jelasnya.
Dengan tiket masuk hanya Rp15.000 pada hari biasa dan Rp20.000 di akhir pekan, pengunjung dapat menikmati semua fasilitas yang tersedia. Talaga Langit juga menyediakan promo khusus untuk rombongan besar. (Aap)