Mediacirebon.id – DPRKP mengimbau warga tak merusak taman saat merayakan pergantian tahun baru di Kota Cirebon. Sebab, taman yang selama ini telah dirawat, merupakan bagian dari keindahan Kota Cirebon.
“Kami mengajak untuk bersama-sama merawat dan menjaga taman. Agar tetap bersih dan tertata rapih,” kata Kepala DPRKP Kota Cirebon, Wandi Sofyan, Senin (26/12/2022).
Perusakan yang dimaksud seperti menginjak, membakar dan membuang sampah di taman. Wandi mengakui, selama ini pihaknya berjuang merawat taman di Kota Cirebon. Dengan rutin menyiram, merawat dan membersihkan.
“Yang selama ini kami lakukan, jangan sampai dirusak oleh oknum yang tidak bertanggungjawab,” ujar Wandi.
Pihaknya telah meminta ke petugas Satpol PP di sejumlah pos tak jauh dari taman-taman di Kota Cirebon untuk membantu penjagaan. Penjagaan untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.
“Kami sudah berkoordinasi dengan instansi terkait untuk bersama membantu merawat taman di Kota Cirebon,” ujarnya.
DPRKP selama ini telah rutin melakukan penyiraman di ruang milik jalan (Rumija) Kerucuk, Tugu Pensil, sepanjang jalan Cipto dan Taman Pedati Gede. Selain itu, memasang pot di sejumlah ruas jalan utama.
“Kami sudah banyak melakukan penataan taman di Kota Cirebon, termasuk merawatnya,” ujar Wandi. (Why)