Mediacirebon.id – Peringati dua dekade, DPC Partai Demokrat Kota Cirebon safari ke Pengurus Anak Cabang (PAC) di lima kecamatan. Pertemuan dengan protokol kesehatan ketat ini, dihadiri seluruh ranting dan anak ranting di masing-masing PAC.
Ketua DPC Handarujati Kalamullah bersama jajaran pengurus disambut hangat oleh seluruh pengurus di PAC. Dalam pertemuan itu diserahkan Surat Keputusan SK di masing -masing ranting dengan dibarengi pemberian paket sembako dan bantuan sosial bagi setiap ranting.
Dalam sambutannya, Handarujati Kalamullah memberikan motivasi kepada seluruh ranting untuk lebih solid sejak sekarang demi bisa memenangkan pemilu, pemilihan legislatif dan pilkada 2024 mendatang.
“Demokrat pernah berjaya di tahun 2013. Kita harus raih kembali masa kejayaan dengan lebih solid dan berkoalisi dengan rakyat,” kata dia, Minggu (5/9/2021).
Terlebih beberapa survei menunjukan Partai Demokrat mengalami tren positif dibanding partai lain. Bahkan salah satu survei menempatkan Partai Demokrat berada diurutan ke dua, bersaing dengan partai besar lainnya.
“Ketua Umum Agus Harimurti Yudoyono bukan pejabat publik, namun namanya cukup diperhitungkan. Ini tren yang baik untuk bisa bangkit kembali,” kata Handarujati Kalamullah yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Cirebon.
Solid dan berkoalisi dengan rakyat lanjut Andru panggilan akrabnya, menjadi kunci untuk bisa meraih kejayaan Partai Demokrat di Kota Cirebon, umumnya seluruh Indonesia. “Modalnya cuma satu, berkoalisi dengan rakyat dan pengurus solid,” kata dia.
Dalam kesempatan tersebut, Handarujati menyampaikan sejumlah rangkaian 20 Tahun Partai Demokrat di Kota Cirebon diisi dengan kegiatan sosial, salah satunya vaksinasi bagi seluruh kader Partai Demokrat.
“Puncak pelaksanaan nanti 9 September 2021. Salah satunya vaksinasi bagi kader. Tentunya kegiatan didukung Anggota DPR RI, Herman Khaeron, ” tutur dia.
Selain vaksinasi, akan diadakan berbagai lomba khusus para kader Partai Demokrat. “Kita akan adakan lomba di bulan September atau selama peringatan dua dekade Partai Demokrat,” ujarnya. [Why]