PEKALIPAN – Anggota DPRD Kota Cirebon, Ahmad Syauqi dari PKB melaksanakan reses masa persidangan ke II di RW 02 Pulasaren, Kecamatan Pekalipan, Sabtu (8/5/2021). Masyarakat mengeluh saluran drainase mampet yang menyebabkan genangan saat hujan.
Dikatakan Syauqi, perbaikan saluran drainase sudah diusulkan pad tahun lalu. Namun ada penyesuaian anggaran karena pandemi Covid-19. Ia berjanji pada tahun ini bisa dilaksanakan tepat waktu.
“Memang sudah waktunya dilakukan perbaikan. Kasihan masyarakat kalau hujan air menggenang. Yang dikhawatirkan dapat mengundang penyakit,” ujarnya.
Dalam resesnya dia mengingatkan masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan selama pandemi Covid-19.
“Ingat tetap memakai masker, jaga jarak dan cuci tangan. Masih banyak warga yang kami temui masih mengabaikannya,” tambahnya.

Terpisah Anggota DPRD Kota Cirebon Imam Yahya dari PDI Perjuangan menggelar reses masa persidangan ke II di RW 08 Jagasatru, Kecamatan Pekalipan. Wilayah tesebut menginginkan hal yang sama. Bedanya masyarakat juga menginginkan perbaikan jalan.
“Saluran drainase dan perbaikan jalan yang banyak dikeluhkan warga,” kata dia usai reses
Imam akan menyampaikan aspirasi warga saat rapat internal bersama seluruh anggota DPRD. Kemudian memastikan aspirasi yang disampaikan sudah ditindaklanjuti oleh instansi terkait.
“Saya akan ajukan nanti di rapat. Saya juga akan awasi pekerjaannya karena salah satu tugas DPRD adalah pengawasan,” ujarnya. [CM-03]