Mediacirebon.id – Bupati Cirebon Drs H.Imron,M.Ag secara tegas meminta investor di Kabupaten Cirebon, memprioritaskan warga lokal dalam perkerutan tenaga kerja.
“Kalau saya mengibaratkan seperti nyamuk, artinya warga lokal yang memiliki kemampuan menjadi prioritas,” ujarnya saat hadir pembinaan aparatur desa dan kecamatan di Pabedilan, Selasa (21/11/2023).
Meski menjadi prioritas, namun perusahaan tetap memperhatikan soft skill dan hard skill warga lokal. Setelah itu, baru merekrut warga di luar wilayah itu.
“Salah satu tujuan dari kehadiran para investor, yaitu kesejahteraan masyarakat sekitar,” ujar Imron,
Bupati juga berpesan kepada perangkat desa dan camat untuk memberikan informasi yang jelas dan terbuka kepada investor. Sehingga, investor percaya berinvestasi di Kabupaten Cirebon.
“Kalau tidak ada keterbukaan, investor tidak datang,” kata Imron.
Bukan hanya itu, Imron mendorong para kepala desa atau kuwu untuk bisa berinovasi bagi desanya. Karena menurut Imron, dengan inovasi yang dilakukan, nantinya bisa membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Kalau di desanya saja bisa sejahtera, maka nanti warga akan nyaman tinggal dan bekerja di desa,” kata Imron.