Mediacirebon.id – Polresta Cirebon lakukan percepatan vaksinasi Covid-19. Kali ini menyisir masyarakat dan lansia di sejumlah kecamatan.
Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Arif Budiman menjelaskan, vaksinasi massal Covid-19 dilaksanakan di Kecamatan Dukupuntang, Kecamatan Plumbon, Kecamatan Jamblang, Kecamatan Gempol, dan Kecamatan Ciwaringin. Vaksinasi disambut antusias masyarakat khususnya lansia.
“Kami ingin pastikan vaksinasi massal berjalan lancar,” ujar dia usai memonitor pelaksanaan vaksinasi Covid-19, Minggu (12/12/2021).
Dia mengatakan, sebanyak sebanyak 17.848 orang telah mengikuti vaksinasi. Jumlah tersebut terdiri dari vaksinasi di desa/kelurahan sebanyak 860 orang, Tim Indonesia Pasti Bisa (IPB) diikuti 15.723 orang, door to door sebanyak 290 lansia dan vaksinasi mobile Sidokkes sebanyak 975 orang.
“Kami bersama-sama aparat desa saling sinergi mensukseskan vaksinasi massal,” papar dia.
Dia berpesan, kepada seluruh warga yang telah divaksin tetap mematuhi protokol kesehatan. Sebab, vaksinasi bukan jaminan membuat kebal dari Covid-19.
“Kami mengimbau agar protokol kesehatan selalu diterapkan setiap saat, bahkan jika perlu diperketat lagi,” kata Kombes Pol Arif Budiman. [Why]