Mediacirebon.id – Partai NasDem Kota Cirebon mengukuhkan jajaran kepengurusan baru masa bakti 2025-2030. Eti Herawati kembali memimpin NasDem Kota Cirebon, Andi Rianto Lie menjadi Sekretaris dan Asep Fadilah menjadi bendahara.
Pelantikan pengurus baru dilakukan oleh DPW Partai NasDem Jabar dan disaksikan langsung para kader Partai NasDem se-Kota Cirebon di Swisbell Hotel, Senin (25/8/2025)
Ketua DPP Partai Nasdem Bidang Pemenangan Pemilu Provinsi Jawa Barat, Idris Sandiya, mengajak jajaran pengurus Partai Nasdem Kota Cirebon yang baru dilantik untuk bersama-sama menjaga soliditas organisasi. Pasalnya, tantangan pemilu di masa mendatang akan lebih berat di banding tahun 2024.
“Tetap jaga kekompakan, solidaritas dan tetap berjuang bersama masyarakat Kota Cirebon,” ungkapnya saat sambutan.
Bagi Idris, Partai NasDem Kota Cirebon mampu menjaga kepercayaan masyarakat. Terbukti pada pemilihan legislatif Kota Cirebon tahun 2024 lalu, mampu menjaga perolehan suara hingga kembali merebut kursi pimpinan DPRD. Sayangnya pada Pilkada NasDem belum beruntung meski memiliki calon petahana.
“Tinggal merawat dan menjaga yang sudah dilakukan NasDem Kota Cirebon saat Pileg dan Pilkada 2024. Yakin tahun 2030 bisa terwujud,” tegasnya.
Sementara itu Ketua DPD Partai NasDem Kota Cirebon Eti Herawati optimis dengan pasukan yang baru kerja-kerja politik bisa terwujud. Terlebih jajaran pengurus di dominasi generasi muda yang memiliki potensiial memajukan Partai NasDem.
“Saya yakin dengan kepengurusan yang baru target partai bisa diraih, salah satunya meraih suara terbanyak di pileg dan pilkada nanti,” ungkap mantan Walikota Cirebon ini.
Disinggung apakah akan kembali mencalonkan di pilkada 2030 nanti, Eti mengaku apapun kepurusan partai akan dijalankan dengan baik. Tentu dengan perhitungan dan dorongan dari masyarakat Kota Cirebon.
“Sebagai petugas partai saya akan jalankan amanat yang diberikan. Demi kebaikan masyarakat Kota Cirebon,” tuturnya.
