Mediacirebon.id – Pangkas Rambut BIRA yang berlokasi di Jalan Kalitanjung No 40, Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon resmi dibuka untuk masyarakat pada Senin (8/1/2024).
Dalam pembukaannya, BIRA memberikan pelayanan pangkas rambut gratis bagi 20 orang pertama.
Selain itu, Pangkas Rambut BIRA juga membagikan sejumlah sembako pada warga sekitar.
BIRA menargetkan bisa membuka cabang di setiap kecamatan di Kota Cirebon.
“Kita targetkan bisa buka cabang di setiap kecamatan ya, jadi ada 5 cabang nantinya,” kata Owner Pangkas Rambut BIRA, Deri Yusvira dalam sambutannya.
Dia menjelaskan, Pangkas Rambut BIRA menawarkan pelayanan yang nyaman bagi setiap pelanggan dengan harga terjangkau.
“Kita pasang harga terjangkau sekali untuk kualitas yang oke. Harga cukur dimulai dari Rp 20 ribu untuk dewasa dan Rp 15 ribu untuk anak-anak,” kata Deri.
Fasilitas lain yang disediakan yakni cukur ala barbershop, creambath, semir rambut, dan warna fashion.
Selanjutnya, keunggulan yang ditawarkan Pangkas Rambut BIRA, kata Deri, Capster yang ada sudah terlatih dan mengikuti berbagai workshop di bidang yang sama.
Pembukaan yang ditandai dengan pemotongan tumpeng ini dihadiri sejumlah warga yang ingin memotong rambut. Mereka antusias untuk mencoba pangkas rambut baru yang hadir di Kota Cirebon ini.
“Mumpung gratis dan baru buka, saya mau coba potong. Di sini juga tempatnya bersih dan nyaman. Meskipun gratis, tapi tadi pelayanannya ramah banget,” kata salah seorang pelanggan, Elang Rivaldi (23).
Pangkas Rambut BIRA buka setiap hari mulai pukul 09.00-21.00 WIB. (Why)