Mediacirebon.id – Masyarakat Kalitanjung Timur, Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon mengaku banyak dibantu anggota DPRD, Agung Supirno. Khususnya persoalan pendidikan dan kesehatan.
Demikian dikatakan Ketua RW setempat, Agung, saat reses masa persidangan ke 2 DPRD Kota Cirebon, pada Minggu (13/8/2023).
“Sebagian besar warga saya meminta tolong ke Agung Supirno dan alhamdulillah dibantu sampai tuntas,” ujarnya kepada wartawan.
Agung juga banyak membantu perbaikan infrastruktur di wilayah tersebut. Meski belum merata namun sudah bisa dinikmati masyarakat.
“Aspal gang-gang kecil dan bantuan infrastruktur lainnya. Memang dalam proses pengerjaan tidak di pertengahan tahun, tapi mendekati akhir tahun,” ujarnya.
Di tempat yang sama, Anggota DPRD Kota Cirebon, Agung Supirno menegaskan, reses kali ini menyerap aspirasi masyarakat yang belum tersampaikan. Yakni perbaikan saluran air dan peningkatan jalan.
“Daerah Kalitanjung Timur persoalannya sama setiap tahun. Sudah ada perubahan sedikit demi sedikit,” ungkapnya.
Aspirasi yang sudah disampaikan akan dibahas dalam rapat paripurna internal setelah reses berakhir. Selain itu, politisi partai Golkar ini akan berkoordinasi dengan instansi terkait. (Why)